Berawal dari Sampah Kecilmu itu

Gengsi untuk bersih? Kita mungkin bukan satu-satunya yang kepikiran pengen lihat sesuatu yang bersih dan rapi, banyak rekan - rekan dari komunitas lain yang melalukan hal yang serupa, kalau kamu punya pemikiran yang sama: "you are not alone guys!! No you are not!!". Gimana yang buang sampah sembarangan? Apakah artinya mereka sengaja merusak alam?.

Guys, banyak orang yang melakukan kesalahan ada dua gendangnya. 1. Tau tapi tetap melakukan 2. Karena ketidaktahuan. Apakah harus menghukum keduanya? Kita bukan polisi moral, tak ada hak kita buat ngatur dan ngejudge oranglain, apalagi sampai kita jadi emosi sendiri liatnya. . Kalau saya pribadi, tak perlu mengurusin hal yang seperti itu, karena semuanya kembali kepada diri kita masing-masing, ah well apa yang harus kita buat?? Marah-marah gak jelas?? Menegur?? Menghukum??? Arogan? Itu bebas, dan itu hak kamu. Apakah dengan melakukan itu membuat kita menjadi paling benar?

Come on guys, yang kita lakukan cuma simple, jadi diri kamu yang terbaik! Kasi contoh yang baik, tunjukin kalo yang kamu lakukan itu hal baik, itu cukup jadi bahan intropeksi orang lain, mungkin 6 dari 10 orang mengacuhkanmu, bukankah menjadi sesuatu yang luar biasa ketika 4 dari 10 orang tergugah dan berubah atas aksi kamu? Jadilah pribadi yang lebih baik. Tebarkan cinta dan kasih, bukan benci apalagi sampai arogan. Tebar kasih!!

Comments